Saturday 11 March 2017

Hand made, membuat mouse pad dari barang bekas.

      Assalamu aklaikum Wr Wb.
 Salam sejahtera untuk kita semua pengunjung blogosera dimanapun berada.
Kita jumpa lagi dalam keadaan yang sangat membuat bahagia hati kita semua. Bukankah demikian?

Kita sebagai pengguna kompi tentu sudah tak asing lagi dengan barang yang satu ini.
Dan barang ini bisa dikatakan wajib keberadaannya dalam menggunakan komputer, yakni sebagai tatakan mouse. atau sering kita sebut dengan "mouse pad".

Barang ini memang harganya murah, tapi jika kita bisa membuat sendiri, apa salahnya?
Bagi kita, orang yang sering otak-atik barang bekas, kita bisa membuat mouse pad ini dari barang-barang yang sudah tak terpakai tapi masih bagus, bisa kita manfaatkan untuk membuat mouse pad kesayangan kita sendiri dengan gambar dan bentuk sesuai yang kita inginkan, dengan selalu berkreasi akan mengasah kreatifitas lebih baik lagi. 

Baiklah sekarang kita mulai saja kerja kita kali ini.

Untuk bahan yang kita gunakan kali ini adalah:
1. Karton atau kertas yang agak tebal (bisa dari kertas tanggalan bekas)
2. Kain kaos yang bersih.
3 .Lem kertas cair.

Sedangkan cara pembuatan yaitu:
 
 Pertama kita siapkan karton yang kita ambil dari karton bekas kalender. Atau yang lainnya.
 Kita bersihkan dari debu yang menempel. (namanya juga barang bekas, munkin kotor itu wajar kan?)
  Setelah bersih, letakkan karton diatas meja kerja.


 Langkah selanjutnya adalah, tuangkan lem kertas cair diatasnya.
tuang sampai kira-kira cukup untu7k menutup seluruh bagian atas karton.

 Kemudian dengan mengguanakan tangan atau alat yang lainnya,seperti spon atau rakel, bisa juga kita gunakan kertas yang lain unyuk meratakan lem cair tipis-tipis ke atas seluruh permukaan karton sampai benar-benar rata dan halus.

 Setelah rata dan tertutup seluruh permukaan karton dengan lem, sebelum lem kering, kita lapisi dan rekatkan kain kaos yang sudah kita siapkan secepatnya. Ratakan seluruh permukaan kain kaos dengan hari- hati sampai halus/ tidak ada yang terlipat atau menggelembung pada kain kaos.
kemudian potong karton yang sudah dilapisi kain kaos dengan menggunakan gunting,
 sesuai bentuk dan model yang kita inginkan 
Dan terakhir, biarkan sampai kering


Nah,inilah hasil akhir dari kerja kita kali ini
Meskipun sederhan , tapi bisa bermanfaat dan juga bisa menambah kreatifitas kita jadi 
lebih terlatih dan terasah.


Sekarang kita sudah bisa menggunakan mouse pad buatan kita sendiri .
kita juga bisa membuat dari kain kaos dengan gambar karakter kesukaan kita.


Demikian jumpa kita kali ini.
semoga bisa lebih menginspirasi.

Sampai jumpa,  Salam sukses dan sejahtera selalu.


No comments: